FSH News_ Selasa, (29/09) Fakultas Syari’ah dan Hukum (FSH) UIN Walisongo menggelar acara workshop Technopreneurship untuk mahasiswa di room meeting hotel @Hom. Acara tersebut dilsanakan dalam rangka menanamkan jiwa kewirausahaan bagi mahasiswa FSH khususnya untuk menghadapi era disrupsi 4.0.
Acara workshop ini diikuti 40 mahasiswa secara tatap muka dengan menerapan protokol covid -19 yang sangat ketat. Mereaka merupakan perwakilan dari HMJ, UKM, Sema dan Dema FSH dan dimulai dari jam 08.00 sampai jam 16.00 WIB.
Diawali dengan pembukaan dan sambutan oleh Ahmad Izzuddin selaku Wakil Dekan III FSH . Acara ini sukses mengahdirkan tiga narasumber ahli bidang wirausaha yakni Jamal Lutfi pemilik kedai kopi kaje, Arief Fauzan founder martabak noni, dan juga Budi Susanto pendiri sekaligus perintis brand Geger souvenir khas Kota Semarang.
“Dengan acara yang bertemakan technoprenueursip , saya berharap para mahasiswa FSH menjadi mahasiswa sukses dan dan jangan lupa untuk selalu mempelajari IT karena itu sangaat penting dan menjadi poin pertama dalam berbisnis ” .
Pesan dari narasumber dalam sesi akhir materi adalah bahwa berdagang melalui teknologi di era yang sekarang ini menjadikan sarana yang paling didominasi. Platform yang ditawarkan juga bermacam. Bahkan sekarang unicorn perekonomian Indonesia berasal dari teknologi aplikasi. Maka dalam berbisnis pun harus menyesuaikan denfgan era dan zamannya. (TIMHumasFSH)
Leave A Comment