FSH_News- Semarang, – Mengawali periode perkuliahan semester gasal tahun 2021, Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Walisongo Semarang mengadakan Studium General pada hari Selasa (31/08/2021). Diikuti oleh 600 an peserta, acara ini sengaja dilaksanakan pada minggu kedua perkuliahan karena menyesuaikan waktu para narasumber yang sangat padat.

Para Narasumber Studium General FSH 2021

Dengan dilaksanakan secara Virtual, Studium General kali ini mengangkat tema “Membaca Peta Aksiologis Sarjana Syariah dan Hukum Pada Era Milenium”. Tema ini diangkat mengingat beriringan dengan kemajuan teknologi yang ada, muncul juga banyak tantangan baru yang yang harus dihadapi khususnya bagi generasi Milenial.